Klaten | Senkom Klaten - Apel Gelar Pasukan Operasi Lilin Candi 2024 dalam rangka pengamanan Natal Tahun 2024 dan Tahun Baru 2025 berlangsung pada Jumat (20/12/2024). Acara ini dipimpin oleh Wakapolres Klaten KOMPOL Tegar Satrio Wicaksono, S.H., S.I.K., M.H., dan dihadiri oleh Kasdim 0723 Klaten MAYOR Cba. Joko Prasetyo serta Kepala Dishub Kabupaten Klaten Supriyono, S.Sos. Kegiatan ini melibatkan berbagai unsur seperti TNI, Dishub, Satpol PP, PMI,Senkom, relawan SAR/BPBD, dan Banser.
.Apel gelar pasukan ini merupakan bentuk komitmen tugas untuk mengecek kesiapan personel maupun sarpras dalam rangka pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru, sehingga seluruhnya dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar," ujar Wakapolres Klaten KOMPOL Tegar Satrio Wicaksono membacakan amanat Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Jend. Pol. Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si.
"Perayaan nataru menjadi momen penting bagi masyarakat untuk beribadah, bersuka cita, berlibur dan berkumpul bersama keluarga, sehingga akan berdampak pada meningkatnya mobilitas serta aktivitas masyarakat secara masif di berbagai daerah."
Untuk wilayah Polres Klaten, Ops Lilin Candi tahun ini akan difokuskan pada 6 pos pengamanan (Pospam) dan 2 pos strongpoint yang tersebar di beberapa titik strategis, seperti Alun-Alun Klaten, exit tol Prambanan, Pospam Gereja Maria Asumpta, Pospam Wisata Air Polanharjo dan Tulung, serta Posyan Alun-Alun dan Pos Terpadu Prambanan. Sedangkan pos strongpoint akan berada di Exit Tol Klaten dan Exit Tol Polanharjo.
"Sebanyak 516 personel akan dilibatkan, termasuk bantuan dari TNI sebanyak 60 personel. Fokus utama pengamanan mencakup rumah ibadah, pusat keramaian, dan jalur lalu lintas, termasuk tol fungsional dan tol operasional seperti Polanharjo dan Klaten."
Ops Lilin Candi berlangsung selama 13 hari mulai 21 Desember 2024 hingga 2 Januari 2025. dengan puncak arus mudik diprediksi pada 21 dan 28 Desember 2024, sementara puncak arus balik pada 29 Desember 2024 dan 1 Januari 202. Diperkirakan potensi pergerakan masyarakat mencapai 110,67 juta orang, meningkat sebesar 2,83% atau 3,04 juta orang dibandingkan tahun sebelumnya ( Polres Klaten)
Posting Komentar